top of page

Grand Launching Core Values ASN BerAKHLAK

Grand Launching Core Values ASN BerAKHLAK dan Employer Branding Bangga Melayani Bangsa di Lingkungan Provinsi DKI Jakarta telah dilaksanakan dengan baik dan berkesan.

Bapak Pj Gubernur DKI Jakarta, Bapak Heru Budi Hartono dalam sambutannya menegaskan "Jadikanlah budaya kerja BerAKHLAK dan Bangga Melayani Bangsa sebagai pedoman dan nilai dasar dalam bekerja, mengabdi, melayani masyarakat serta memajukan Kota Jakarta”.



Grand Launching Core Values ASN BerAKHLAK dan Employer Branding Bangga Melayani Bangsa di Lingkungan Provinsi DKI Jakarta diresmikan langsung oleh Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di Jakarta International Equestrian Park Pulomas diikuti 4.680 peserta. Dengan rincian, 479 peserta hadir tatap muka diantaranya Pj Sekretaris Daerah DKI Jakarta, Deputi Gubernur Provinsi DKI Bidang Budaya dan Pariwisata, para Asisten Sekda DKI Jakarta, Para Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Para CPNS Formasi Tahun 2021), dan 4.201 peserta yang mengikuti secara online yaitu para Camat dan Lurah di Lingkungan Provinsi DKI Jakarta, Para Agen Perubahan di Lingkungan Provinsi DKI Jakarta dan Para PNS Formasi Tahun 2019.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melakukan percepatan menuju pemerintahan berkelas dunia (world class government) melalui strategi transformasi pengelolaan ASN dengan penanaman core values ASN BerAKHLAK yang harus dipedomani oleh seluruh ASN Provinsi DKI Jakarta dalam menjalankan tugas dan fungsinya. Untuk itu Pemprov DKI Jakarta mengundang Narasumber ternama yakni Bapak Dr. (H.C.) Ary Ginanjar Agustian (Founder ESQ) dan Bapak Iman G Herdimansyah Board of Expert ESQ group


Semoga tujuan ini dapat tercapai dengan baik sehingga menjadikan ASN Pemprov DKI Jakarta mampu melaksanakan tugas dan melayani warga jakarta dengan baik yang tentunya berpegang teguh pada nilai-nilai ASN Ber-AKHLAK.



Recent Posts
Archive
Follow Us
  • Facebook Basic Square
bottom of page